Ini Dia Jam Tangan Arloji Termahal di Dunia!
By: Date: August 26, 2020 Categories: Berita dan Informasi Tags: , ,

Seperti yang sudah kita ketahui, bahwa dunia teknologi sekarang mengalami kemajuan yang sangat pesat. Begitu pun dengan aspek jam tangan, dimana saat ini ada banyak sekali jam tangan digital yang dibekali teknologi super canggih. Meski demikian, para peminat jam tangan arloji juga masih banyak lho. Nah, ngomong-ngomong soal arloji, berikut dibawah ini ada deretan arloji yang termahal di dunia. 

1. Graff Diamonds Hallucination

Di urutan pertama ada Graff Diamonds Hallucination, yang dibanderol dengan harga US$ 55 juta atau yang setara dengan Rp 720 miliar. Salah satu alasan mengapa arloji tersebut dibanderol dengan harga yang sangat fantastis, yakni karena telah dibubuhi oleh 110 karat permata berukuran besar yang berwarna-warni.

2. Breguet Marie-Antoinette Grande Complication Pocket Watch

Menurut informasi yang di dapat, jam tangan arloji ini konon akan dihadiahkan kepada ratu Perancis bernama Marie Antoinette pada tahun 1782 silam lalu. Namun sayangnya, sang ratu Perancis tersebut telah wafat terlebih dulu sebelum menerima arlojinya. Itu sebabnya, mengapa arloji ini dinamakan Breguet Marie-Antoinette Grande Complication Pocket Watch. Mengenai harganya, Breguet Marie-Antoinette Grande Complication Pocket Watch dibanderol sekitar Rp 405 miliar lho.

3. Chopard 201-Carat Watch

Dilihat dari bentuknya, Chopard 201-Carat Watch ini tampaknya lebih mirip sebuah perhiasan ketimbang jam tangan arloji. Bagaimana tidak! sebab jam tangan arloji besutan Chopard tersebut di dominasi oleh batu permata 201 karat berukuran kecil yang berwarna-warni. Mengingat akan hal itu, maka tak heran juga jika Chopard 201-Carat Watch dibanderol dengan harga Rp 337 miliar.

4. Patek Philippe Henry Graves Supercomplication

Patek Philipe adalah sebuah brand jam tangan ternama dunia, sedangkan Henry Gaves merupakan seorang banker sekaligus kolektor jam asal Amerika Serikat Pada tahun 1930an, Henry Graves meminta brand Patek untuk dibuatkan arloji khusus dirinya demi mengalahkan James Ward Packard yang juga merupakan seorang kolektor jam. Alhasil, terciptalah sebuah arloji seharga Rp 337 miliar yang diberi nama Patek Philippe Henry Graves Supercomplication.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *